Monday, September 30, 2013

Macaroni Salad

 

Salad merupakan salah satu cemilan yang bisa dibilang sehat, kalau dressingnya juga sehat. Misalnya cuma pake olive oil & perasan jeruk lemon. Tapi jadi cemilan yang nggak sehat kalau dressingnya pake mayones ya? Hehe..

Kali ini saya bikin macaroni salad. Iseng aja sebenernya karena ada banyak macaroni di rumah (sstt..kemarin abis beli macaroni pack promo soalnya :D). Setelah kemarin bikin macaroni schotel rasa BBQ, kali ini pengennya yang praktis aja.

Ditulis di sini ya resepnya...


Macaroni Salad

Bahan:
50 gr macaroni elbow, rebus sampai matang
1 bh wortel, rebus, potong dadu kecil
1 bh kentang, rebus, potong dadu kecil
1 bh tomat, buang bijinya, potong dadu kecil

Saus Dressing: (campur jadi satu)
Mayones
Susu kental manis putih
Saus tomat
Garam & merica bubuk
*untuk perbandingannya disesuaikan dengan selera ya..

Taburan: keju parut

Cara Membuat:
Campur semua bahan, tambahkan saus dressingnya, aduk rata.
Taburi keju parut, sajikan segera.

Kalau pengen disajikan dingin, jangan dicampur dulu dengan saus dressingnya. Disimpan terpisah di kulkas, baru dicampur ketika akan disajikan. Ini untuk menghindari saladnya menjadi berair.




Selamat mencoba.. ^^

0 komentar:

Post a Comment